Uncategorized

Pererat Silaturahmi, Kapolsek Katapang Mengadakan Tatap Muka Dengan Kepala Desa dan Warga Desa Sukamukti

0

Katapang, telepastinews.com ,– Kapolsek Katapang Polresta Bandung Kompol Asep Surahman, S.A.P melaksanakan tatap muka dengan perangkat desa Sukamukti serta warga masyarakat Desa Sukamukti di Aula kantor desa Sukamukti Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung dengan perangkat desa sambil menyampaikan pesan kamtibmas. Sabtu (04/11/2023).

Pelaksanaan kegiatan tatap muka tersebut bertujuan untuk mengantisipasi tindak kriminal dan selain itu juga dapat berbagi informasi serta memberikan pesan -pesan kamtibmas kepada perangkat desa agar dapat menyampaikan kepada warga di desanya agar bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban.

Hal tersebut merupakan langkah dari pihak kepolisian untuk lebih meningkatkan peran serta perangkat desa dalam pemeliharaan Kamtibmas disekitar lingkungan desanya terutama menjelang pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024.

“Kami sangat mengharap kerjasama dan peran serta bapak ibu sekalian dalam menjaga situasi kamtibmas apalagi kita sudah memasuki tahun politik yang mana hal sekecil apapun apabila tidak ditindak lanjuti akan berdampak besar sehingga kami sangat perlu bantuan bapak-ibu semua guna menjamin Kamtibmas aman serta apabila mengetahui peristiwa pidana, jangan ragu untuk segera melaporkan ke Polsek Katapang”, Ujar Kapolsek

Kepala Desa Sukamukti Agus Tajudin,S.Pd berterima kasih dengan diadakannya pertemuan ini sebab bisa membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kamtibmas dari diri sendiri serta berharap kedepannya kegiatan tersebut rutin dilakukan guna bisa mengetahui apa yang terjadi dimasyarakat. tutupnya.
(Asep R)

Bhabinkamtibmas Polsek Pangalengan Awasi Penyaluran BLT-DD Tahun 2023 di Desa Margamulya

Previous article

Sampaikan Pesan Himbau Jaga Harkamtibmas Aman Kepada Staff Desa Margaluyu Kec. Pangalengan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *