CANGKUANG, telepastinews.com ,- Dalam memelihara Disiplin anggota, Polsek Cangkuang Polresta Bandung rutin melaksanakan kegiatan pembinaan Rohani dan Mental anggota.
Kegiatan tersebut guna meningkatkan SDM Polri dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Piket Fungsi Polsek Cangkuang dipimpin Aipda Yayat Sudrajat mengikuti Pembinaan Rohani dan Mental secara Online langsung dari Mesjid Baitul Muhaimin Mapolresta Bandung.
Kapolsek Cangkuang Polresta Bandung Iptu H. Yusup Juhar!, S.H., mengatakan bahwa kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas Polresta Bandung AKP H. M. Hasby Ask Suddiqie B, S.H., dengan penceramah adalah K.H. Deden Gozaly.
“Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan dan wajib di ikuti oleh seluruh anggota jajaran Polresta Bandung,” ujar Yusup, Kamis (4/12/2024).
Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., mengatakan bahwa dalam memberikan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat tentunya memerlukan SDM Polri yang Sehat Rohani dan Jasmani.
“Untuk itu kegiatan Binrohtal ini merupakan penyiapan personil Polri, guna memberikan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat,” tutup Kusworo.
(Asep R)
Comments