DaerahFeatureSeni & Budaya

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Panti Sosial Boemi Kadedeuh

0

Sumedang, telepastinews.com ,- Yayasan Nazhir Wakaf Pangeran Sumedang (YNWPS) menggelar acara peletakan batu pertama Panti Sosial Boemi Kadedeuh pada Sabtu (03/08/2024). Acara ini berlangsung di lokasi panti sosial, Jl. Budi Asih No.2, RT03/RW06, Kelurahan Regol Wetan, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang.

Ketua YNWPS sekaligus Penanggung Jawab acara, Rd. Luky Djohari Soemawilaga, memimpin langsung prosesi ini. Hadir pula jajaran pengurus YNWPS, Ketua Pelaksana Pembangunan Rd. Syarief Basir, Anggota Dewan DPRD terpilih Sonia Sugian, NR. Fetty Rochaeti Soemawilaga, NR Alin Suryaningrat, serta pengurus dan anggota Panti Sosial Boemi Kadedeuh lainnya.

Dalam sambutannya, Rd. Luky Djohari Soemawilaga menyatakan, “Panti Sosial Boemi Kadedeuh merupakan wujud nyata dari komitmen kami dalam meningkatkan kesejahteraan sosial di Sumedang. Kami berharap, panti ini akan menjadi tempat yang memberikan harapan dan bantuan bagi yang membutuhkan.”

Panti Sosial Boemi Kadedeuh ini dibangun di atas tanah Wakaf Pangeran Sumedang yang dikelola oleh YNWPS. “Sesuai amanah dari Pangeran Aria Soeria Atmadja, tanah wakaf ini harus diperuntukkan untuk kegiatan sosial, seperti pembangunan Panti Sosial Boemi Kadedeuh ini,” tambahnya.

Panti Sosial Boemi Kadedeuh direncanakan menyediakan berbagai layanan, termasuk tempat tinggal sementara dan layanan kesehatan. Pembangunan ini didanai sepenuhnya oleh sumbangan dari pihak ketiga yang dikelola oleh Pengurus Panti Sosial Boemi Kadedeuh.

Rd. Luky Djohari Soemawilaga berharap pembangunan Panti Sosial Boemi Kadedeuh dapat berjalan lancar dan segera memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Sumedang. YNWPS mengajak seluruh masyarakat dan dermawan untuk terus mendukung pembangunan panti sosial ini hingga tuntas.

(Steven Gervan)

Serka Alih Solihin Babinsa Desa Cibungur Koramil 1006/Rancakalong Kodim 0610/Smd Bersama Bhabinkamtibmas dan Warga Masyarakat Melaksanakan Kegiatan Kerjabakti

Previous article

Personil Polsek Paseh Polresta Bandung Gelar Patroli Blue Light Malam

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Daerah