Uncategorized

Kunjungi Warga Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari Polsek Cangkuang, Sosialisasikan Pemilu Damai 2024

0

Cangkuang, telepastinews.com ,- Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari Polsek Cangkuang Polresta Bandung Briptu Restu Budianto, S.H., melaksanakan kegiatan Sosialisasi tahapan Pemilu yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Pebruari 2024.

Sosialisasi tersebut dengan masiv kami laksanakan kepada warga masyarakat sehubungan dengan telah dekatnya pelaksanaan pemilu tahun 2024.

“Kepada warga masyarakat Remaja Kp. Tanjung Rt 01 Rw 01, kami sampaikan Tahapan Pemilu, serta mengajak untuk mensukseskan Pemilu dengan aman dan damai,” ujar Restu, Minggu, (19/11/2023).

Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, S.H., sebagaimana arahan Bapak Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., sehubungan dengan telah diberlakukannya “Operasi Mantap Brata” dijajaran Kepolisian, agar seluruh jajaran meningkatkan kegiatan pemeliharaan kamtibmas.

“Seluruh Fungsi Kepolisian yang ada ditingkat Polsek untuk melaksanakan “Colling System” disesuaikan dengan pola fungsinya masing-masing,” kata Kombes Pol Kusworo.

Terutama Bhabinkamtibmas dengan Sambangnya, Unit Patroli Samapta dengan Patroli Dialogisnya dan Unit Intelkam dengan Deteksi Dini serta Penggalangan, agar terus ditingkatkan, tambahnya.

Ditempat terpisah Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, S.H., menyampaikan himbauan serta ajakan kepada seluruh warga masyarakat Kecamatan Cangkuang untuk tetap menjaga kondusifitas kamtibmas menjelang pemilu ini, pungkasnya.
(Asep R)

Bripka Kojang, Bhabin Nagrak Polsek Cangkuang, Laksankanan Minggu Kasih di GPDI Parken Blok A

Previous article

Bhabinkamtibmas Bandasari Polsek Cangkuang, Sosialisasikan Pemilu Damai Kepada Pedagang Pasar Tumpah

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *