Olahraga

Jaga Kebugaran Tubuh Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., Mengajak Personel Polres Sumedang Olahraga Pagi Ceria Bersama Masyarakat

0

Sumedang, telepastinews.com ,- Kapolres Sumedang Polda Jawa Barat AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., mengajak personel Polres Sumedang untuk menjaga kebugaran tubuh ditengah aktivitas padat dengan cara melakukan senam pagi ceria dan gerak jalan bersama warga Kecamatan Buahdua Kabupaten Sumedang. Sesuai arahan Bapak Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono,SIk dan Waka Polres Sumedang KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., bahwa kegiatan olahraga bersama perosnel Polres Sumedang tersebut turut serta dengan mengajak personil dari Koramil Buahdua, Para Tokoh dan warga masyarakat Kec Buahdua.

Nampak jelas senyum bahagia dan juga kedekatan yang hangat saat kegiatan berlangsung terutama selepas melaksanakan gerak jalan Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono,SIK langsung menjalin silaturahmi dan bercengkrama dengan para tokoh wilayah Kecamatan Buahdua Kabupaten Sumedang.

“Alhamdulillah hari ini Bapak Kapolres Sumedang menyempatkan diri untuk mengunjungi daerah Kecamatan Buahdua, semoga kegiatan ini (olahraga bersama) selain untuk menjaga kebugaran kita semua juga menjadi ajang untuk semakin mempererat rasa kebersamaan dan kekompakan yang telah terjalin” ujar Kapolsek Buahdua AKP Supriyono

“Tentunya sangat berterimakasih kepada bapak kapolres (sumedang) yang sudah berkenan mengunjungi kami warga kecamatan buahdua, tentu menjadi kebanggaan kami dapat berolahraga sekaligus bercengkrama dengan beliau” ujar Herman Suwandi (Camat Buahdua).
(Asep R)

Pemeriksaan Kesehatan Petugas Lipat Surat Suara Logistik KPU Sumedang

Previous article

Unit Samapta Polsek Solokanjeruk Cek Dan Kontrol Objek Vital, Guna Antisipasi Rawan Curat, Curas Dan Curanmor Maupun Tindak Pidana Lainya

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Olahraga