Uncategorized

Bhabinkamtibmas Desa Nagreg Imbau Warga Waspada TPPO

0

Kab. Bandung, telepastinews.com ,- Nagreg – Bhabinkamtibmas Desa Nagreg, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Aipda Andri Suratman, melakukan kunjungan ke Kampung Cigorowong Desa Nagreg, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung,  Senin (10/7/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyambangi warga dan menyampaikan sejumlah imbauan terkait pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), diantaranya warga agar selalu berhati-hati bila ada tawaran pekerjaan di luar negeri dengan iming-iming upah besar, “Pastikan terlebih dahulu legalitasnya, jika memang ingin kerja diluar negeri gunakan jalur resmi dan sesuai prosedur,” imbau Aipda Andri.

Terkait hal tersebut, Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, SH, SIK, MH, melalui Kapolsek Nagreg, AKP Eva Yanti, SH, MH, menjelaskan bahwa jajarannya terus melakukan sosialisasi pencegahan tindak pidana perdagangan orang, sebagai langkah untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap ancaman TPPO.

“TPPO merupakan kejahatan serius terhadap kemanusiaan yang sudah menelan banyak korban, oleh karena itu kesadaran dan kewaspadaan masyarakat sangat penting dalam mencegah terjadinya kejahatan ini.” kata AKP Eva Yanti.

Kapolsek Nagreg menambahkan bahwa dalam rangka untuk melindungi masyarakat, jajarannya terus melakukan sosialisasi dan kampanye pencegahan, agar masyarakat dapat mengenali dan memahami tentang bahaya TPPO.

“Dengan pengetahuan yang cukup, diharapkan masyarakat menjadi lebih waspada, dan tidak menjadi korban dari praktik kejahatan TPPO,” pungkasnya.

Editor : Asep R

Binmas Desa Cibiru Hilir Jalin Silaturahmi Dengan Kepala Dusun 2 Desa Cibiru Hilir

Previous article

Piket Fungsi Polsek Majalaya Melaksanakan Patroli Pada Objek Vital Perbankan Diwilayah Hukum Polsek Majalaya

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *